Soal Ulangan - sahabat soal ulangan berikut kami sajikan contoh SOAL USBN SMA/MA PKn KURTILAS Paket 2. sumonggo. ada versi MS. Wordnya juga
1. Seperangkat hak yang melekat pada setiap manusia sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa yang harus di hormati oleh setiap orang dinamakan....
a. Hak
b. Hakikat
c. Kewajiban
d. Hak Asasi Manusia
e. Kewajiban Asasi Manusia
2. Adanya pengakuan, penghormatan dan perlindungan negara Indonesia terhadap HAM dijamin dalam UUD 1945 yang tertuang dalam pasal ....
a. 26-34
b. 27-33
c. 27-34
d. 28-33
e. 28-34
3. Sila Pancasila yang menunjukkan dan menegaskan bahwa negara Indonesia sangat menjunjung tinggi harkat dan kedudukan manusia termasuk di dalamnya hak asasi yang melekat dalam diri setiap manusia adalah sila ...
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. kelima
4. Hak asasi manusia berupa kebebasan memeluk agama sangat relevan dengan pancasila terutama sila ...
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. Kelima
5. Di bawah ini merupakan contoh perilaku yang bertentangan dengan hukum atau aturan yang berlaku di lingkungan sekolah.....
a. Melawan perintah orang tua
b. Melanggara tata tertib sekolah
c. Tidak membayar pajak
d. Mengambil barang milik orang lain
e. Melanggar peraturan lalu lintas
6. Hak Asasi Manusia oleh dunia internasional dirumuskan dalam deklarasi universal HAM sedunia, sedangkan oleh negara indonesia melalui UUD 1945 HAM secara khusus diatur dalam pasal....
a. 1-5
b. 6-11
c. 12-15
d. 28A-J
e. 16-26
7. Di bawah ini adanya kesamaan tugas antara DPR dan Presiden ditunjukkan melalui DPR dan Presiden bersama-sama ....
a. Mengubah dan menetapkan UUD 1945
b. Membahas RUU untuk mendapatkan persetujuan bersama
c. Mengawasi jalannya pemerintahan
d. Memberikan grasi
e. Memberhentikan wakil presiden
8. Dalam pengelolaan APBN, mengharuskan pengelolaan keuangan negara ditangani oleh tenaga profesional. Hal ini sesuai dengan asas pengelolaan negara....
a. Asas Tahunan
b. Asas Spesialitas
c. Asas Akuntabilitas
d. Asas Profesionalitas
e. Asas Keterbukaan
9. Yang berwenang memutuskan perkara/memberikan vonis di pengadilan, baik perkara pidana maupun perdata adalah.....
a. Panitera
b. Hakim
c. Advokat
d. Jaksa
e. Polisi
10. Salah satu tugas dari Bank Indonesia adalah ..
a. Menarik dan memungut pajak
b. Memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara
c. Menentukan macam dan harga mata uang
d. Merumuskan RAPBN
e. Menetapkan APBN
11. BPK merupakan salah satu lembaga negara yang bertugas...
a. Menyelenggarakan peradilan
b. Mencetak uang negara
c. Menetapkan undang-undang
d. Menarik dan memungut pajak
e. Memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara
12. Menguji undang –undang terhadap UUD 1945 (judicial review) hanya dapat dilakukan oleh..
a. Mahkamah Konstitusi
b. Mahkamah Agung
c. Majelis Permusyawaratan Rakyat
d. Dewan Perwakilan Rakyat
e. Presiden
13. Istilah pertahan dan keamanan dapat diartikan dalam bidang keamanan menjadi tugas utama kepolisian sebagai penegak hukum, sedangkan dalam bidang pertahanan yang salah satunya menjaga keutuhan wilayah NKRI merupakan tugas utama ...
a. Rakyat
b. Masyarakat
c. Negara lain
d. Warga negara
e. TNI
14. Upaya hukum berupa grasi yaitu memintakan keringanan hukuman yang diajukan terpidana di tujukkan kepada ...
a. Majelis Permusyawaratan Rakyat
b. Mahkamah Konstitusi
c. Presiden
d. Komisi Yudisial
e. Mahkamah Agung
15. Grasi diterima (dengan memberikan keringan hukuman) atau ditolak (dengan tetap menjalani hukuman yang sama seperti sebelumnya) putusan itu berdasarkan pertimbangan dari...
a. Mahkamah Agung
b. Majelis Permusyawaratan Rakyat
c. Dewan Perwakilan Rakyat
d. Dewan Perwakilan Daerah
e. Mahkamah Konstitusi
16. Lembaga yang memutus perkara sengketa pemilihan kepala daerah adalah.....
a. Badan Pemeriksa Keuangan
b. Dewan Perwakilan Rakyat
c. Dewan Perwakilan Daerah
d. Mahkamah Konstitusi
e. Presiden
17. Keberadaan pemerintah daerah karena adanya salah satu asas pelaksanaan otonomi daerah yang menyatakan bahwa penyelenggaran pemerintahan dilakukan dengan pelimpahan beberapa urusan pemerintahan dari pemerintahan pusat kepada pemerintah daerah, sehingga daerah dapat mengurus rumah tangganya sendiri yang disebut Asas....
a. Sentralisasi
b. Desentralisasi
c. Dekonsentrasi
d. Tugas pembantuan
e. Reposisi
18. Di bawah ini yang bukan merupakan peran serta pemerintah daerah ...
a. Mengatur dan mengurus sendiri pemerintahannya
b. Memilih pemimpin daerah
c. Mengelola kekayaan daerah
d. Menyusun perencanaan dan pembangunan nasional
e. Memungut pajak dan retribusi daerah
19. 1. Pengusiran/pemindahan penduduk secara paksa
2. agresi
3. kejahatan perang
4. penghilangan orang secara paksa
Dari pernyataan di atas yang merupakan kejahatan terhadap kemanusiaan ditunjukkan pada nomor...
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 1 dan 4
d. 2 dan 3
e. 3 dan 4
20. Berikut yang merupakan pelanggaran HAM di masyarakat adalah....
a. Sanksi fisik terhadap salah satu siswa
b. Main hakim sendiri
c. Penganiayaan terhadap anak sendiri
d. Penganiayaan terhadap siswa
e. Penganiayaan terhadap asisten rumah tangga
21. Contoh pelanggaran terhadap Hak warga negara adalah...
a. Genosida
b. Kejahatan perang
c. Tidak mendapat perlakuan adil di bidang hukum
d. Kejahatan kemanusiaan
e. Agresi
22. Cara menunjukkan penghormatan terhadap HAM adalah.....
a. Menghormati HAM orang lain dan taat pada hukum
b. Memaksakan kehendak kepada orang lain
c. Sewenang wenang terhadap orang lain
d. Egoi dan individualis
e. Menghalangi umat agama lain untuk beribadah
23. Adanya sikap kepedulian terhadap hak dan kewajiban akan menciptakan ....
a. Suasana kehidupan yang tidak teratur
b. Suasana saling menghormati hak dan kewajiban masing-masing
c. Suasana yang memperlihatkan orang cenderung individualis
d. Hukum berlaku hanya untuk orang-orang yang melanggar HAM
e. Perilaku acuh tak acuh terhadap orang lain
24. Berikut yang merupakan contoh perilaku masyarakat yang tidak memperhatikan pelaksanaan HAM adalah...
a. Tidak membayar pajak
b. Menghargai orang lain
c. Tidak suka dengan kegiatan kerja bakti
d. Main hakim sendiri
e. Turut menjaga keamanan lingkungan
25. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!
1) Kenyataan bahwa tidak ada negara yang hidup sendiri
2) Keinginan suatu negara untuk menguasai negara lain
3) Kesadaran suatu negara terhadap kelemahan dirinya
4) Keinginan suatu negara untuk diakui sebagai negara superpower
Pernyataan yang tepat sebagai dasar setiap negara melakukan hubungan internasional ditunjukkan pada nomor....
a. 1),2) dan 3)
b. 1) dan 3)
c. 2) dan 4)
d. 1) dan 4)
e. 4)
26. Politik luar negeri indonesia adalah bebas aktif, bebas artinya indonesia bebas menentukan nasib sendiri dalam kancah pergaulan antar negara tanpa kriminasi dari negara lain sedangkan aktif artinya ...
a. Indonesia hanya bersedia bekerja sama dengan negara-negara bekas jajahan negara yang sama
b. Aktif mewujudkan ketertiban dunia yang berdasarkan perdamaian abadi dan keadilan sosial
c. Indonesia hanya bersedia menjalin kerja sama dengan negara-negara tertentu
d. Indonesia memutuskan perjanjian langsung dengan negara yang berbeda visi dan misinya
e. Indonesia bebas mempengaruhi negara lain yang senasib dalam menerapkan sistem politik di negaranya
27. Salah satu sikap yang perlu kita dukung dalam pelaksanaan politik luar negeri bebas aktif adalah....
a. Indonesia bebas melakukan agresi terhadap negara lain
b. Indonesia berhak menyatakan perang dengan negara manapun
c. Indonesia bebas melakukan invasi kepada negara lain
d. Indonesia bebas menjalin kerja sama dengan negara lain
e. Indonesia berhak intervensi kepada negara lain
28. Bentuk dukungan Indonesia terhadap kemerdekaan negara Palestina merupakan arti nyata dari pembukaan UUD 1945 alenia...
a. I
b. II
c. III
d. IV
e. II dan IV
29. Hubungan internasional yang dilakukan oleh setiap negara bertujuan ...
a. Menjajah negara lain
b. Menguasai kekakayaan negara lain
c. Mempengaruhi suatu negara untuk memusuhi negara lain
d. Mengetahui kelemahan negara lain sehingga mudah ditaklukkan
e. Meningkatkan kesejahteraan masing-masing negara yang terlibat dalam suatu hubungan internasional
30. Untuk menyelesaikan konflik dua negara secara damai melalui persidangan mahkamah internasional. Mahkamah internasional berkedudukan di....
a. Jakarta, Indonesia
b. Wina, Austria
c. Sidney, Australia
d. KL, Malaysia
e. Den Haay, Belanda
31. Keinginan untuk mengejar kemewahan hidup dan keduniawian semata disebut....
a. Individualisme
b. Hedonisme
c. Liberalisme
d. Nasionalisme
e. Egoisme
32. Sebuah kondisi dan tindakan, baik alamiah maupun rekayasa, fisik maupun non-fisik berasal dalam atau luar yang diduga dapat membahayakan kelangsungan hidup bangsa dan negara disebut....
a. Ancaman
b. Gangguan
c. Hambatan
d. Tantangan
e. Invasi
33. Salah satu cara untuk menghadapi ancaman dalam bidang ekonomi di era global seperti saat ini adalah....
a. Westernisasi
b. Intervensi di bidang ekonomi terhadap negara lain
c. Menciptakan lapangan kerja dan menggunakan produk dalam negeri
d. Gaya hidup konsumtif
e. Bangga dengan produk luar negeri
34. Contoh keikut sertaan bagi para siswa dalam upaya pembelaan negara adalah....
a. Saling menghormati sesama anggota keluarga
b. Belajar dengan rajin dan disiplin agar menjadi generasi yang cerdas, tangguh dan berwawasan global
c. Ikut kegiatan siskampling
d. Tidak memaksakan pendapatnya kepada anggota keluarga lain
e. Tidak mempermasalahkan perbedaan dalam masyarakat
35. Kesatuan sosial (masyarakat) yang diatur secara konstitusional untuk mewujudkan kepentingan bersama merupakan pengertian dari...
a. Bangsa
b. Masyarakat
c. Suku
d. Komunitas
e. Negara
36. Yang bukan merupakan syarat berdirinya negara....
a. Rakyat
b. Wilayah
c. Pemberian dari negara lain
d. Pemerintah yang berdaulat
e. Pengakuan dari negara lain
37. Pancasila berasal dan digali dari kepribadian bangsaa Indonesia, sehingga pancasila sebagai....
a. Jiwa dan kepribadian bangsa
b. Dasar negara Indonesia
c. Pandangan hidup bangsa Indonesia
d. Ligatur bangsa Indonesia
e. Jati diri bangsa Indonesia
38. Cita-cita dan tujuan hidup bernegara bangsa Indonesia dirumuskan dalam pancasila, hal ini berarti pancasila berfungsi sebagai....
a. Pandangan hidup bangsa Indonesia
b. Ligatur bangsa Indonesia
c. Jiwa dan kepribadianj bangsa Indonesia
d. Cita-cita dan tujuan bangsa Indonesia
e. Dasar negara Indonesia
39. Pancasila digunakan sebagai pegangan dalam bersikap dan bertingkah laku bagi bangsa Indonesia karena pancasila sebagai....
a. Ideologi terbuka
b. Dasar negara Indonesia
c. Jiwa dan kepribadian bangsa Indonesia
d. Jati diri bangsa Indonesia
e. Pandangan hidup bangsa Indonesia
40. Dalam sistem pemerintahan presidensiil yang menyelenggarakan pemerintahan dalaam arti yang sebenarnya adalah....
a. Presiden bersama DPR
b. Presiden dan mentri-mentrinya
c. Presiden dengan wakil presiden
d. Kepala negara dengan mentri
e. Presiden dengan perdana mentri
Essay
41. Sebutkan ciri-ciri khusus HAM!
42. Sebutkan pemerintahan yang melaksanakan APBN dan APBD!
43. Sebutkan sebab-sebab berakhirnya perjanjian internasional!
44. Jelaskan arti semboyan Bhinneka Tunggal Ika!
45. Jelaskan ciri-ciri otonomi daerah di Indonesia!
0 Response to "SOAL USBN SMA/MA PKn KURTILAS Paket 2"
Post a Comment
sumonggo tinggalkan salam